2.08.2008

happy mouse year!

kemarin merupakan hari pertama tahun baru tikus. happy mouse year! di semua stasiun tivi dari pagi sampai malam meliput segala sesuatu yang berkenaan dengan chinese new year ini. dari peruntungan bisnis di tahun tikus, cara pembuatan dodol, pembuatan lampion, sampai mengundang pakar-pakar feng shui indonesia.

di pondok indah mal-2 pun ada atraksi barongsai. padahal waktu lunch di rumah mama nina wondering ke mana ya bisa kasih lihat barongsai ke anak-anak. jadi, tanpa sengaja, sore harinya mama dan papa nina mengajak anak-anak ke pondok indah mal. tadinya sih untuk naik merry go around saja di pim-1. waduh suasana di kedua bagian mal pondok indah penuh banget seperti pasar. super duper full. tapi hari itu merupakan hari keberuntungan kita karena bisa dapat parking spot dengan mudah tanpa harus mengeluarkan uang tip ke security rhihihi...

nah setelah nina naik merry go around dan kaka nina main game mario kart di fun world pim-1, kita had an early dinner karena mama nina kelaparan. seperti biasa anak-anak makan unhealthy food kalau pergi ke mal. suasana food court super duper full seperti saat buka puasa on the weekend. jadi strategy-nya mama nina antri beli makan, sementara itu papa nina dan anak-anak pergi searching for table. untungnya lagi mereka bisa dapat meja dalam waktu singkat. jadi pas banget deh. moga-moga di tahun tikus ini memang keluarga kami bisa dapet untung terus ya.... amiiiin....

setelah dinner kami cari tempat strategis untuk nonton barongsai. akhirnya kami dapat tempat strategis di lantai-1 dekat escalator. di bagian lain manusia sudah penuh sesak, sampai-sampai bagian bridge pun dipenuhi manusia-manusia mungil. aduuuh sampai takut ambruk deh. nah akhirnya sekitar jam 7 malam atraksi pun dimulai. nina seemed to enjoy the atraction, dia ikutan dancing around mengikuti lagu...

No comments: